Home / Berita Update / Pemerintahan-Politik

Sabtu, 18 September 2021 - 14:04 WIB

World Cleanup Day Di Magetan, Ketua Dewan Nahkodai Resik – Resik Kali.

Ketua DPRD Magetan, Sujatno,  membersihkan sampah diarea Kali Tinil, Desa Wates, Kecamatan Panekan ( Norik/MagetanToday).

Ketua DPRD Magetan, Sujatno, membersihkan sampah diarea Kali Tinil, Desa Wates, Kecamatan Panekan ( Norik/MagetanToday).

Magetan Today
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Magetan, Sujatno, ikut serta dalam kegiatan resik – resik kali dalam rangka World Cleanup Day (WCD) yang digelar di Kali Tinil, Desa Wates, Kecamatan Panekan, Sabtu ( 18/9).

Ketua Dewan memberikan apresiasi kepada sejumlah relawan yang ikut andil dalam WCD Kabupaten Magetan tersebut. ” Atasnama lembaga dan pribadi, kami memberikan apresiasi atas kegiatan WCD ini,” kata Sujatno kepada wartawan.

Menurut Sujatno, pemahaman masyarakat tentang sampah sebagai malapetaka mulai saat ini harus diubah. Sebab tumpukan sampah dapat dirubah menjadi lembaran – lembaran rupiah jika dikelola dengan baik. ” Mindset negatif tentang sampah masyarakat harus diubah ketika menyikapi sampah, karena sampah dapat kita rubah jadi rupiah,” jelas Ketua DPRD Magetan.

Dukungan pengelolaan sampah di Kabupaten Magetan juga ditunjukan DPRD Magetan. Legislator telah membidani terbitnya Peraturan daerah ( Perda) Nomor 6 Tahun 2013 Tentang Pengelolaan Sampah. ” Perda Pengelolaan sampah telah disahkan, ini sebagai bukti perhatian Dewan sangat besar terkait pengelolaan sampah di Kabupaten Magetan,” ujar Sujatno.

Sebagai informasi, WCD di Kabupaten Magetan dihadiri sejumlah relawan lingkungan, Partai Politik ( Parpol), penggiat media sosial (Medsos), Dinas terkait serta Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimca) di Kecamatan Panekan.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Bupati Gratiskan Biaya Rapid Test.

Berita Update

Studi Tiru, Pemkot Pasuruan Kunjungi MPP Magetan.

Berita Update

Bupati Siapkan Perbup Pembatasan Sosial Temboro.

Berita Update

Kesehatan Peliput Pendopo Diawasi.

Berita Update

Bupati Resmikan Trayek DAMRI Stasiun Magetan-Pantai Klayar.

Berita Update

Wereng Coklat Serang Padi Siap Panen.

Berita Update

Perda Perubahan Pemberhentian Pejabat Desa,Disodorkan Pemkab Ke Dewan

Berita Update

Terobos Palang Perlintasan, Pensiunan Dinas Pengairan Ditabrak Kereta Api.
error: