Home / Berita Update / Pemerintahan-Politik

Jumat, 9 April 2021 - 21:17 WIB

Bupati Janji Tidak Beda-Bedakan Media

Bupati Magetan Suprawoto Menerima Penghargaan Dari PWI Jawa Timur. ( Istimewa)

Bupati Magetan Suprawoto Menerima Penghargaan Dari PWI Jawa Timur. ( Istimewa)

Magetan Today

Bupati Magetan Suprawoto memastikan tidak akan membeda-bedakan media baik mainstream maupun media massa yang terbit dalam jangka waktu tertentu.

Keberadaan media apapun sangat penting bagi informasi publik baik warga Kabupaten Magetan sendiri maupun masyarakat yang ada diluar Magetan. ” Tidak membedakan, mestinya dalam arti proporsional, ” kata Bupati Magetan, Jumat (9/4).

Menurut Suprawoto, peran media wajib berjalan sesuai aturan yang berlaku di Republik Indonesia yakni Undang – Undang (UU) Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers. ” Sesuai UU, media fungsinya pendidikan, informasi dan kontrol sosial. Dan kalau dijalankan dengan profesional akan sangat indah kehidupan itu,” ujar Bupati pada magetantoday.com

Sebagai informasi, Bupati Magetan Suprawoto dalam peringatan Hari Pers Nasional (HPN) menerima anugerah kategori Kepala Daerah Ramah Media dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jawa Timur, Jumat ( 9/4).

Kepada PWI, Bupati Magetan Suprawoto mengaku apa yang telah dilaksanakan merupakan kewajibanya sebagai pejabat publik. ” Terima kasih kepada PWI Jatim yang telah memberi penghargaan kepada saya, sebenarnya apa yang selama ini saya lakukan sudah menjadi kewajiban saya sebagai pejabat publik untuk transparan dalam mengelola pemerintahan, sebagaimana diamanatkan UU,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Izin Usaha, Magetan Terapkan OSS

Berita Update

Edaran Gubernur dan UU Kesehatan Jiwa, Dicueki!

Berita Update

Mayat Jimun Dikenali Lewat Facebook.

Berita Update

19 Ribu Siswa SMP Surati Bupati

Berita Update

Sindikat Curanmor 12 TKP Diberangus Polisi.

Berita Update

Malam Sahur, IRT Gantung Diri Dipohon Petai.

Berita Update

PKL Janji Besok Parkir Alun-Alun Bersih.

Berita Update

Kantongi Suara Mutlak, Suratman Kembali Pimpin DPD Golkar Magetan.
error: