Home / Berita Update / Pemerintahan-Politik

Rabu, 14 Juli 2021 - 16:13 WIB

Belanja Hewan Kurban Disiapi Rp 114 Juta.

Permadi Bagus, Kabag Kesra Setdakab Magetan. ( Istimewa).

Permadi Bagus, Kabag Kesra Setdakab Magetan. ( Istimewa).

Magetan Today
Pemerintah kabupaten (Pemkab) Magetan menyiapkan anggaran Rp 114 juta untuk belanja hewan ternak perayaan Idul Adha 1443 Hijriyah.

Agendanya, pengadaan langsung hewan kurban berupa 15 Kambing senilai Rp 47 juta dan 2 ekor Sapi seharga Rp 67 juta. ” Jadi untuk kambing 15 ekor untuk sapi 2 ekor,” kata Permadi Bagus, Kabag Kesra Setdakab Magetan, Rabu ( 14/7).

Rencananya 15 ekor kambing akan dibagikan kepada masyarakat sesuai usulan yang disampaikan kepada Pemkab Magetan, sedangkan sapi yang satu diserahkan kepada Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) dan seekor lagi akan dibagikan dalam bentuk daging kepada warga Kabupaten Magetan yang menjalani Isolasi mandiri (Isoman).

” Untuk kambing nanti kita berikan langsung kepada lembaga atau kelompok masyarakat yang membutuhkan. Sedangkan untuk sapi rencananya ada yang diberikan langsung dan ada yang diberikan dalam bentuk daging,” ungkap Permadi Bagus.

Dijelaskan Permadi, pemberian sapi yang diwakili SPSI akan ditujukan untuk para kuli gendong diarea Pasar Sayur Magetan. ” Petunjuk bapak Bupati satu ekor sapi diberikan kepada para kuli gendong pasar sayur,” jelasnya.

Data yang dihimpun, belanja hewan ternak untuk Kurban Tahun 2021 ada kenaikan. Tahun 2020 Bagian Kesra Setdakab Magetan mengucurkan dana Rp 111 Juta, untuk belanja 14 ekor Kambing dan 2 Ekor Sapi.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Diduga Bunuh Diri, Tubuh Wanita Ini Hancur Ditabrak Kereta Api.

Berita Update

Sungai Dipenuhi Busa,Kades Banjarejo Bakal Lapor DLH.

Berita Update

Magetan Hattrick Sabet Swasti Saba Wistara

Berita Update

Gencar OP,Stok Pangan Dipastikan Aman.

Berita Update

65 Ribu Warga Magetan Miskin.

Berita Update

Tahun Baru,Pemkab Eksekusi Kenaikan Tarif PDAM Hingga Parkir.

Berita Update

Jelang Idul Adha, Disnakan Periksa Kesehatan Hewan Ternak

Berita Update

Siran : Jangan Kaitkan Kebakaran Dengan Wacana Relokasi PKL Sarangan.
error: