Home / Berita Update / Kesehatan

Selasa, 28 Januari 2020 - 12:21 WIB

Rangkaian HPN, PWI Gandeng Dinas Kesehatan Gelar Fogging

Petugas Dinas Kesehatan Mengasapi Area Pekarangan Warga Yang Potensi Menjadi Sarang Nyamuk. ( Norik/ Magetan Today).

Petugas Dinas Kesehatan Mengasapi Area Pekarangan Warga Yang Potensi Menjadi Sarang Nyamuk. ( Norik/ Magetan Today).

Magetan Today
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Magetan bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan melaksananakan fogging atau pengasapan didesa Ngadirejo, Kecamatan Kawedanan, Selasa (28/1).

Aksi PWI Magetan ini, bagian dari rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2020, serta keprihatinan atas menyebarnya nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albocpictus, penyebab penyakit demam berdarah oleh virus dengue.

Sebagai informasi, Virus dengue penyebab demam berdarah telah menyerang 26 penderita di Kabupaten Magetan Periode Januari 2020.

” Data kami ada 26 pasien, khusus didesa Ngadirejo ada 2 kasus demam berdarah,” kata Didik Setyo Margono, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular (P2PTM) Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan, Rabu (28/1).

Sumber yang dihimpun Magetan Today, penderita demam berdarah didesa Ngadirejo yakni, Rizky Putra Ramadhan (10) dan Mutiara Dewi (28), keduanya warga RT 02, RW 03, Dusun Pijenan.

Selain mengasapi ratusan rumah warga desa Ngadirejo, PWI Magetan juga membagikan bubuk abate kepada warga. Abate adalah obat yang tergolong dalam larvasida yang bisa memberantas nyamuk saat masih berada di dalam fase larva.

” Semoga kegiatan ini bermanfaat untuk warga desa Ngadirejo, ” kata Norik, Ketua PWI Kabupaten Magetan.

Sebagai informasi, jumlah penderita DBD Kabupaten Magetan Tahun 2019 sebanyak 471 penderita dan 6 Meninggal Dunia (MD).

Sedangkan pada Januari 2019 jumlah penderita DBD sebanyak 94 pasien, 1 MD. Tahun 2020 periode akhir bulan Januari ini jumlah penderita DBD sebanyak 27 pasien tersebar disejumlah wilayah di Kabupaten Magetan.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Bulan Puasa, Karaoke Ditutup Total.

Berita Update

Bupati dan Dewan Nyaris Tidak Gajian 6 Bulan.

Berita Update

Adu Kepala Sugeng Rahayu Vs Pick Up, 1 Tewas Terjepit.

Berita Update

Dewan Maju Pilkada, KPUD Beri Waktu 5 Hari Untuk Mundur.

Berita Update

Wabup Ajak ” Kartini Magetan” Ambil Bagian Lawan Korona.

Berita Update

Anggaran Tidak Terduga “Bencana” Disiapi Rp 4 Miliar.

Berita Update

Dewan Dan Pemkab Sahkan 8 Raperda.

Berita Update

Jabatan Kepala Dinas Abadi Rontok
error: