Home / Berita Update / Sport

Rabu, 4 April 2018 - 18:24 WIB

Gol Riza Fahlevi Selamatkan Muka Persemag

Magetan Today
Gol semata wayang nomor punggung 7, Rizal Fahlevi, dimenit 46, menyelamatkan muka Persatuan Sepakbola Magetan (Persemag), ketika meladeni tim tamu Persedikab Kediri dalam lanjutan kompetisi Liga 3 Jawa Timur, yang digelar di lapangan TNI AU Lanud Iswahyudi, Maospati, Rabu (4/4).
Persedikab unggul lebih dulu dari titik putih, setelah terjadi pelanggaran dimulut gawang Persemag dimenit 20. Kapten Persedikab Kediri, Miftahul Huda, sukses membobol gawang Persemag, skor menjadi 1:0 untuk tim tamu.
Mendapat tekanan dari Persedikab Kediri sejak awal pertandingan, Persemag memanfaatkan serangan balasan. Hasilnya, sepakan voly kaki Rizal Fahlevi, sukses membuat penjaga gawang Persedikab Kediri memungut bola dari gawangnya, skor berubah satu sama.
Hasil seri melawan Persedikab Kediri tersebut, menambah poin Persemag menjadi dua, setelah sebelumnya sukses menahan imbang skuat Persepon Ponorogo di Stadion Batoro Katong, Kabupaten Ponorogo, Minggu (1/4) kemarin.
Arsitek Persemag, Sukamto, mengaku puas dengan hasil melawan Persedikab Kediri. ” Alhamdulillah, kita dapat menahan Persedikab, yang levelnya anda tahu diatas kita, ” kata Sukamto, Rabu ( 4/4).
Sukamto yakin, hasil positif anak asuhnya akan menambah semangat saat meladeni Persibo Bojonegoro, Minggu ( 8/4) mendatang. ” Semoga semangat anak-anak tetap bertahan ketika meladeni Persibo Bojonegoro, Minggu besok, ” tegas Sukamto.
Terpisah, pelatih Persedikab Kediri, Zainal Abidin, mengaku timnya kelelahan karena baru menjalani laga Away ke Bojonegoro. ” Kecewanya tidak bisa mempertahankan kemenangan, karena anak-anak memang kelelahan setelah away ke Bojonegoro,” keluh Zainal Abidin..

Share :

Baca Juga

Berita Update

Magetan Hattrick Sabet Swasti Saba Wistara

Berita Update

Koperasi Mulai Dilirik Dewan

Berita Update

Tunggakan PBB Rp 3,8 Miliar Dihapus Pemkab.

Berita Update

800 Pelaku Jasa Wisata Menunggu Vaksin.

Advertorial

SDN Unggulan Siap Sabet Adiwiyata Level Propinsi.

Berita Update

Polemik Jabatan Kepala Dinas Abadi, Dewan Ingatkan Bupati Ada PP 11/2017

Berita Update

Pelamar Jabatan Kadinkes Hanya Sebatang Kara

Berita Update

Musrenbang Terakhir, Bupati Sumantri : Terima Kasih Seluruh Rakyat Magetan.
error: