Home / Pemerintahan-Politik / Peristiwa

Jumat, 26 Juni 2020 - 15:09 WIB

Bupati Mutasi Lurah Hingga Dirut PDAM.

Pelantikan 165 PNS Dilingkup Pemkab Magetan. (Humpro Magetan).

Pelantikan 165 PNS Dilingkup Pemkab Magetan. (Humpro Magetan).

Magetan Today
Gerbong mutasi Pemerintah kabupaten (Pemkab) Magetan bergerak. Sejumlah jabatan Pegawai Negeri Sipil (PNS) hingga Direktur Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) berubah.

Diinternal Pemkab Magetan, jabatan Kepala bagian (Kabag) Humas dan Protokol Setdakab Magetan ditempati Suwito yang sebelumnya menjabat Camat Karas.

Sedangkan lingkup BUMD, Welly Kristianto yang sebelumnya menjabat Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Lawu Tirta kini ditempatkan menjadi Kabag Pemerintahan.

Selain jajaran Kabag, Pemkab Magetan juga mengisi jabatan Kepala bidang (Kabid) disejumlah OPD. Fery Yoga Saputra yang sebelumnya menjabat Kepala seksi (Kasi) Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magetan promosi menjadi Kabid Penegak Perda (Gakda) Satpol PP dan Damkar Kabupaten Magetan.

Selain eselon III (tiga), posisi eselon IV.a yakni Kepala Kelurahan di Kabupaten Magetan juga berubah. Sejumlah kelurahan di Kabupaten Magetan kini diisi kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) muda.

Menurut Masruri, Bupati Magetan melantik 165 PNS berbagai eselon, mulai eselon II, III dan IV. ” Total PNS yang dilantik ada 165, mulai Sekda, Kabag, Camat, Lurah hingga Kepala sekolah dan Pengawas,” katanya, Jumat ( 26/6).

Share :

Baca Juga

Pemerintahan-Politik

Ada Jalan Rusak, Kadin PUPR : Posting Photo Kirim Ke Nomor WA Tim URC.

Pemerintahan-Politik

Syiar Islam Ribuan Warga Magetan.

Pemerintahan-Politik

Bupati Teken Perbup THR Untuk ASN dan Anggota Dewan

Hukum & Kriminal

Maling Berkeliaran DI RSUD, Mahatma : Akan Kita Tingkatkan Keamanannya.

Pemerintahan-Politik

Bupati Pastikan, APBD Tidak Menalangi Gaji Buruh.

Pemerintahan-Politik

Dikonfirmasi Pengumuman Tarif PDAM,Bupati : Tunggu Tanggal Mainya!

Pemerintahan-Politik

Besok, Karmini Dilantik Jadi Ketua Dewan, Ini Target Kerjanya!

Kesehatan

Tambahan Positif Kecamatan Maospati,Pemudik Dari Jakarta.
error: