Home / Hukum & Kriminal / Kesehatan / Peristiwa

Jumat, 19 Oktober 2018 - 17:40 WIB

Ratusan Mamin Kadaluarsa Dimusnahkan

Pemusnahan Mamin Kadaluarsa Dinkes Magetan.

Pemusnahan Mamin Kadaluarsa Dinkes Magetan.

Magetan Today

Ratusan kemasan Makanan dan Minuman (Mamin) Kadaluarsa dimusnahkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Magetan dibawah pengawasan Polri, Satpol PP serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Magetan, Jumat (19/10).

Mamin tidak layak kosumsi tersebut dihancurkan dengan cara ditumbuk oleh Petugas. ” Kita musnahkan karena tidak layak kosumsi,” kata Furiana Kartini, Plt Kepala Dinkes Magetan, Jumat (19/10).

Makanan berbahaya jika terkosumsi manusia ini, disita dari sejumlah toko Mamin, Pasar serta Toko Kelontong diwilayah Kabupaten Magetan. ” Hasil penyitaan petugas dari sejumlah toko di Kabupaten Magetan,” jelasnya.

Peredaran Mamin di Kabupaten Magetan akan diawasi DinKes Kabupaten Magetan bersama Polri dan Satpol PP serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Magetan. ” Banyak produk Mamin masuk ke Magetan, kita akan koordinasi dengan Polri, Satpol PP dan Disperindag untuk mengawasi produk-produk tersebut,” jelas Kadinkes Magetan.

Untuk merazia Mamin tidak layak kosumsi, Dinas Kesehatan juga melibatkan 22 Puskesmas se Kabupaten Magetan untuk melakukan pengawasan disetiap Kecamatan. ” Kita libatkan 22 Puskesmas  untuk pengawasan Mamin diwilayah kerja masing – masing Puskesmas,” pungkas Furiana Kartini.

View this post on Instagram

A post shared by Newsroom magetantoday (@newsroom_magetantoday) on

Share :

Baca Juga

Kesehatan

Wartawan Bagi Masker Untuk Polisi.

Pendidikan

Meninggal, Siswa SMPN 1 Barat Gagal Ikut UNBK

Pemerintahan-Politik

Hibah Capai Rp 8,2 Miliar. Kadisnakan : Sebentar mau dicek, kuatir salah input data!

Pemerintahan-Politik

AHY Ke Magetan, Jadi Tempat Curhat Rakyat.

Pariwisata

Telaga Sarangan Kini Ada LakeGuard

Pemerintahan-Politik

Aturan Bupati Karaoke Wajib Tutup Selama Ramadan,Keluar!

Pendidikan

TA 2021, Poltek ATK Yogyakarta Buka Kelas D-1 Di Magetan.

Pemerintahan-Politik

“Ramadhan Heppiii “, Karta Satria Ngiliran Bagikan Ratusan Sembako Untuk Lansia dan Janda.
error: