Magetan Today
Sejumlah harapan dilontarkan para tokoh publik untuk wartawan di Kabupaten Magetan pada peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2021.
Profesi yang terlindungi Undang – Undang tersebut, diharapkan mampu memberikan berita akurat kepada publik ditengah derasnya informasi yang bersumber dari berbagai platform media sosial yang belum tentu kebenaranya tersebut.
Momentum HPN ditengah Pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) diharapkan menjadi lecut untuk pekerja media untuk aktif berperan serta dengan pemerintah sebagai agen informasi pemutus wabah Covid-19.
Berikut Harapan Sejumlah Tokoh Di Kabupaten Magetan Untuk Awak Media Pada Peringatan HPN Tahun 2021.
Dr. Drs. H. Suprawoto, SH., M.Si. [Bupati Magetan] ” Selamat Hari Pers Nasional 9 Pebruari 2021. Di tengah derasnya informasi yang berkembang saat ini, hendaknya informasi produk wartawan dapat menjadi rujukan masyarakat di Kabupaten Magetan untuk mendapatkan informasi yang benar dan tidak menyesatkan “.
H. Sujatno, SE., MM. [Ketua DPRD].
” Sebelumnya saya ucapkan Hari Pers Nasional tahun 2021. Saya berharap melalui moment hari pers nasional ini, Pers yang independent bertugas sesuai dengan fungsinya yang diatur di dalam UU Pers. Bersinergi membangun untuk kemajuan Kabupaten Magetan. Kami juga berharap pers bisa menyejukan masyarakat dengan memberikan informasi melalui berita-berita yang aktual, akurat dan terpercaya, sesuai dengan fakta dan berasama-sama melawan berita hoax”.
AKBP.FESTO ARI PERMANA, S.I.K. [KAPOLRES MAGETAN].
” Semoga pers dapat berkontribusi optimal dalam upaya kita bersama dalam menanggulangi pandemi Covid19, baik disinformasi maupun hal-hal lain yang kontraproduktif dengan penanganan covid19 serta membantu menggerakan ekonomi masyarakat dengan tetap aman penularan covid19″.
ELY RAHMAWATI, S.H., M.M., M.H. (KAJARI MAGETAN).” Sebelumnya Kami Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional Kepada Seluruh Rekan Wartawan, Khususnya di Kabupaten Magetan. Pers Adalah Mitra Kami, Sebagai Media Informasi Sosialisasi Kepada Masyarakat. Semoga Momentum HPN Tahun 2021, Pers Dapat Selalu Menjadi Sumber Informasi bermanfaat untuk masyarakat serta penangkal informasi bohong “.
Sementara itu, untuk memperingati HPN Tahun 2021, Wartawan Kabupaten Magetan menggelar aksi sosial kepada masyarakat yakni pembagian masker ke sejumlah lokasi publik, diantaranya Pasar Sayur Magetan dan Trafig Light area Kota Magetan.
Wartawan Magetan juga memberikan apresiasi kepada sejumlah tokoh di Kabupaten Magetan bertajuk ” Apresiasi Jurnalis Magetan” yang dinilai telah memberikan akses informasi kepada insan pers di Kabupaten Magetan.