MAGETAN TODAY – Ratusan Mahasiswa Universitas Merdeka (Unmer) Madiun Melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Magetan.
Kurang lebih 103 Mahasiswa dari berbagai Fakultas tersebar di 6 desa di Kecamatan Kartoharjo wilayah paling timur Kabupaten Magetan yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Madiun.
Pantauan Magetan Today, berbagai Program kerja ( Proker) telah disiapkan oleh Mahasiswa Unmer Madiun pada kegiatan pengabdian masyarakat tersebut.
Proker yang dilaksanakan Bidang Kesehatan, Bidang Pertanian, Kebencanaan Hingga Pendidikan.
Misalnya di desa Jajar, Kecamatan Kartoharjo. Mahasiswa KKN dari Unmer Madiun aktif membantu berbagai kegiatan masyarakat desa, mulai hajatan, kerja bakti, mengajar di sekolah hingga kegiatan Pemerintah desa.
Para Mahasiswa juga membawa sejumlah program level Kabupaten ke desa Jajar, mulai sosialisasi pencegahan Demam Berdarah (DBD), pembuatan pupuk cair untuk petani, sosialisasi bahaya kenakalan remaja hingga membantu pelaku usaha mendapatkan perijinan gratis.
Kepada Magetan Today, beberapa warga desa Jajar yang ditemui mengaku senang dengan kehadiran mahasiswa KKN di desanya. “ Kami sangat merasakan kehadiran adik – adik ini, mereka ramah dan ringan tangan membantu warga,” ungkap Setiawan (35) warga setempat.
Sebagai informasi, KKN Mahasiswa Unmer Madiun diwilayah Kecamatan Kartoharjo berlangsung selama sebulan. Mulai 9 Januari – 9 Februari 2023.