Home / Ekonomi & Bisnis / Pariwisata / Peristiwa

Selasa, 27 September 2022 - 01:55 WIB

Rumah Promosi IKM Magetan, Jadi Jujugan Wisatawan.

Wisatawan Memilih Produk Mamin Dirumah Promosi IKM Magetan ( Septian Bayu/Magetan Today).

Wisatawan Memilih Produk Mamin Dirumah Promosi IKM Magetan ( Septian Bayu/Magetan Today).

MAGETAN TODAY – Rumah Promosi Industri Kecil Menengah (IKM) menjadi Jujugan wisatawan ketika mencari oleh-oleh khas Kabupaten Magetan.

Berada di Jalan Diponegoro, Kelurahan Selosari, Kecamatan/Kabupaten Magetan, Rumah Promosi gagasan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) tersebut memasarkan berbagai produk asli Magetan mulai dari Makanan dan Minuman (Mamin) serta berbagai kerajinan kulit serta batik.

” Yang dijual itu dari produk-produk UMKM khas Magetan yang dijadikan satu disini, dari makanan, minuman, batik sama kerajinan kulit, ” kata Taufik Nurul (30), Penjaga Rumah Promosi IKM, Senin (26/9).

Baca juga :   THR Untuk ASN Magetan Cair.

Dikatakan Taufik, selain warga lokal pengunjung luar daerah juga banyak yang singgah untuk membeli oleh-oleh khas Magetan. ” Kebanyakan yang datang luar daerah, contohnya kayak kemarin itu dari Blora dan Malang yang habis rekreasi dari telaga sarangan, ” imbuhnya.

Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisperindag) Kabupaten Magetan, Sucipto berharap, dengan dibangunnya rumah promosi IKM dapat menarik minat wisatawan untuk membeli berbagai macam produk khas Magetan yang dipasarkan. ” Harapannya kami selaku pembina IKM tentunya rumah promosi ini menjadi jujugan wisatawan. Seperti tujuan awal dari pendirian rumah promosi ini adalah untuk menampung semua produk IKM untuk dipasarkan, ” beber Kadisperindag Kabupaten Magetan.

Baca juga :   Ethek Lawu, Bikers Penjaja Sayur Khas Magetan.

Sucipto memastikan akan menggelar sejumlah event untuk menarik minat wisatawan agar mengunjungi rumah promosi IKM. ” Kami tetap akan membuat rumah promosi agar lebih ramai, tentunya dengan mengadakan event yang mengundang masyarakat, ” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Pemerintahan-Politik

Gelar TOT Saksi Pilkada, PDIP Siapkan Ribuan Kader Militan

Pemerintahan-Politik

Sekian Lamanya, Kursi Direktur PDAM (Masih) Kosong?

Pemerintahan-Politik

Pengusaha Toko Kelontong Dipahamkan Hukuman Jualan Rokok Bodong.

Hukum & Kriminal

Kajari Baru Disodori Berkas Korupsi Panwaskab

Pemerintahan-Politik

Suyadi Pensiun, 13 Jabatan Eselon II Kosong

Pariwisata

23 Destinasi Wisata Baru Lahir Di Magetan.

Pariwara

157 Layanan Kini Selesai di MPP Magetan.

Pendidikan

UKK 2018, Ratusan Siswa Kanesma Suguhkan Berbagai Budaya Lokal.
error: