Magetan Today
Hujan yang mengguyur Kabupaten Magetan mulai siang – petang mengakibatkan sejumlah bencana alam, mulai tanah longsor di Kecamatan Parang hingga pohon tumbang di Kecamatan Karangrejo yang sempat menutup jalan nasional Maospati- Ngawi, Selasa (25/2).
Data yang dihimpun Magetan Today, longsor di Kecamatan Parang menutup jalan penghubung Desa Mategal – Desa Nglopang.
Dampaknya, Kendaraan yang melintas dijalur tersebut terpaksa dialihkan melalui Desa Trosono, Kecamatan Parang karena jalan tertutup material longsor.
Ketika berita ini diturunkan, Tim Reaksi Cepat (TRC) – PB BPBD Kabupaten Magetan tengah menuju ke lokasi tanah longsor di Kecamatan Parang.
” Tim menuju lokasi bencana untuk melihat kondisi, ” kata Feri Yoga Saputra, Kasi Kedaruratan dan Logistik (Dalog), BPBD Kabupaten Magetan.
BPBD Kabupaten Magetan kini koordinasi dengan TNI, POLRI, Relawan serta Masyarakat untuk membersihkan material longsor. ” Karena kondisi hujan dan gelap, kita akan bersihkan besok, ” pungkasnya Feri Yoga Saputra.