Home / Berita Update / Kesehatan

Kamis, 11 Juni 2020 - 16:52 WIB

Kapolres : Tiap Kecamatan Harus Ada Kampung Tangguh.

AKBP Festo Ari Permana, Kapolres Magetan.

AKBP Festo Ari Permana, Kapolres Magetan.

Magetan Today
Kapolres Magetan, AKBP Festo Ari Permana, menargetkan 18 Kampung Tangguh akan berdiri di seluruh Kecamatan di Kabupaten Magetan.

Saat ini baru 3 Kecamatan yang telah dilengkapi Kampung Tangguh yakni, Kecamatan Maospati, Kecamatan Plaosan dan Kecamatan Bendo. ” Target kami seluruh Kecamatan ada kampung Tangguh,” kata AKBP Festo Ari Permana, Kapolres Magetan, Kamis (11/6).

Kapolres berjanji, akan mengawal keberadaan kampung tangguh di Kabupaten Magetan mulai sosialisasi serta peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) warganya. ” Kami akan suport penuh, terutama peningkatan SDM warga,” tegas Festo Ari Permana.

Sumber yang dihimpun Magetan Today, Kampung Tangguh memiliki tujuh kriteria ketangguhan, yaitu tangguh logistik, tangguh sumber daya manusia (SDM), tangguh informasi, tangguh kesehatan, tangguh keamanan dan ketertiban, tangguh budaya, dan tangguh psikologis.

Keberadan Kampung Tangguh diprediksi dapat memutus penularan Corona Virus Disease (Covid-19) dengan peningkatan SDM dan penerapan Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) dari tingkat Grassroot.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Krisis Kepala Dinas Menular Pada Kepala Bagian

Berita Update

Diterjang Angin, Tower Kantor Kecamatan Kartoharjo Roboh.

Berita Update

Face Off Rumdin Sekda Sedot Rp 1,2 Miliar

Berita Update

Kejari Magetan Garap Dugaan Korupsi PNPM Karas

Berita Update

Pilkades e-Voting, Satu Langkah Menuju Magetan Terdepan.

Berita Update

Laporan Kehilangan

Berita Update

Temui Petani, Nanik Sumantri Janji buat Petani Bungah.

Berita Update

2 KPPS Gugur, Ketua Dewan Ungkapkan Rasa Belasungkawa
error: