Home / Berita Update / Pemerintahan-Politik

Senin, 2 September 2019 - 18:19 WIB

Dewan Minta Pemkab Patuh Aturan

Sujatno ( Tengah), Bersama Anggota DPRD Magetan Dari PDI Perjuangan. ( Norik/Magetan Today)

Sujatno ( Tengah), Bersama Anggota DPRD Magetan Dari PDI Perjuangan. ( Norik/Magetan Today)

Magetan Today
Terkuaknya proyek Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Magetan yang diduga melanggar Peraturan presiden (Perpres) dan Undang-Undang (UU) Keterbukaan Informasi Publik (KIP), disikapi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Magetan.

Sujatno, wakil rakyat dari PDI Perjuangan menyesalkan Pengguna Anggaran (PA) dilingkup Pemerintah kabupaten (Pemkab) Magetan membiarkan pelanggaran tersebut terjadi.

” Setiap proyek tanpa papan nama informasi merupakan pelanggaran, karena tidak sesuai dengan amanat undang-undang KIP serta Perpres Tentang pengadaan barang/jasa ,” kata Sujatno, Senin (2/9).

Dewan mengajak, seluruh pelaku pengadaan barang/jasa di Kabupaten Magetan patuh pada aturan yang berlaku, agar tidak terjadi masalah hukum.

” Marilah kita laksanakan pembangunan secara transparan dan bisa dipertanggungjawabkan, uang yang digunakan adalah uang Rakyat,” ungkap Sujatno.

Lanjut Sujatno, pihaknya berharap alat kelengkapan Dewan segera terbentuk, agar Legislator dapat segera menjalankan tugasnya. ” Semoga segera terbentuk alat kelengkapan dewan, agar Komisi yang membidangi bekerja secara maksimal,” ujar Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Magetan tersebut.

Diberitakan sebelumnya, sejumlah proyek di Kabupaten Magetan yang didanai APBD 2019 menabrak Perpres nomor 54 tahun 2010 tentang pengadaan barang/jasa pemerintah serta Perpres nomor 70 tahun 2012 tentang perubahan kedua atas peraturan presiden nomor 54 tahun 2010 tentang pengadaan barang/jasa pemerintah.

Selain Perpres, keberadaan UU Nomor 14/2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik, juga terkesan tidak digubris.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Bupati Magetan Apresiasi Peran Media

Berita Update

Tabrak Traffic Light, Avansa Melarikan Diri

Berita Update

Magetan Idaman Wisatawan.

Berita Update

Upacara Hari Jadi Magetan, Puluhan Pelajar Pingsan.

Berita Update

Honor Molor 10 Bulan, K2 Ngadu Ke Dewan

Berita Update

Syarat Vaksinasi Covid-19, Plt Kadinkes : Yang penting ada NIK.

Berita Update

Balita Meninggal Terseret Air Irigasi.

Berita Update

Randu Ukuran Jumbo Roboh, Tutup Akses Desa Ngelang
error: