Home / Berita Update / Pendidikan

Selasa, 20 Februari 2018 - 13:40 WIB

SMPN 1 Magetan Terapkan Full Day School.

Magetan Today

Dunia pendidikan di Kabupaten Magetan khususnya tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) terus berkembang.

Salah satunya SMP Negeri 1 Magetan. Sejak awal tahu lalu, salah satu sekolah favorit di Kabupaten Magetan ini telah menerapkan Full Day School kepada 956 siswanya.

” Kita mulai terapkan Full Day School sejak Januari 2018, tepatnya pada semester dua, ” kata Setyo Budi, Kepala Sekolah ( Kepsek) SMPN 1 Magetan, Selasa ( 20/2).

Dikatakan Setyo Budi, siswa mulai masuk pukul 06.45 Wib dan pulang pukul 15.45 Wib. ” Sebelum masuk Kegiatan Belajar Mengajar, siswa diwajibkan membaca Ayat suci Al quran bagi yang beragama Islam, sedangkan untuk non muslim kami juga sediakan sarana ibadahnya, ” jelas Kasek SMPN 1 Magetan.

Meski menerapkan jam belajar lebih panjang dari SMP Negeri lainya, Setyo Budi mengaku telah mendapatkan restu dari orangtua wali murid.

” Alhamdulillah, orangtua wali murid semua mendukung program sekolah, ” ungkapnya.

Setyo Budi menargetkan, siswa tidak lagi membawa tugas sekolah ke rumah pada akhir pekan. Karena waktu belajar yang panjang disekolah.

” Ketika anak pulang kerumah, sudah tidak ada lagi tugas PR, selain itu akhir pekan siswa bisa sepenuhnya dengan keluarga,” pangkasnya.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Akhirnya, Aksi Patriotik Samuel Vicho Diapreasi.

Berita Update

16 PD Tradisional Menuju Pra-SNI.

Berita Update

Pilkades e-Voting, Pemkab Yakinkan Masyarakat Tidak Ada Kongkalikong.

Berita Update

Ratusan Juta Rupiah Mengucur Ke Proyek BLP Disnakan.

Berita Update

Riko Tewas di Kolam Renang Sugihrejo

Berita Update

Pemkab Magetan Belum Bahas Polemik Mobdin Untuk Mudik.

Berita Update

Intensitas Hujan Tinggi, Awas Longsor dan Banjir.

Berita Update

Gerakan Cegah Corona Telan Rp 4,4 Miliar Dana Desa.
error: