Magetan Today
Munculnya taman bunga Refugia di Jalan raya Plaosan – Sarangan, tepatnya didepan Pasar Sayur Plaosan, disambut positif Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Magetan, Venly Tomi Nicholas.
Menurut Venly, dengan bertambahnya spot baru akan semakin memperkaya destinasi wisata di Kabupaten Magetan.” Pelancong tidak hanya disuguhi Sarangan, namun destinasi baru yang beragam, salah satunya taman bunga Refugia,” kata Kepala Disparbud Kabupaten Magetan, Selasa (29/10).
Taman bunga Refugia akan menjadi embrio jalur wisata sebelum sampai ke Telaga Sarangan. Pelancong yang datang akan disuguhi berbagai zona wisata baik sentra industri kerajinan kulit hingga wisata Agro. ” Kami bersama Komisi B DPRD Kabupaten Magetan, telah melihat berbagai potensi di jalur wisata ini. Kedepan akan kami susun bersama,” ujar Venly Tomi Nicholas.
Taman Refugia Plaosan diprediksi akan menjadi destinasi wisata Agro yang bakal digandrungi wisatawan. Kemudahan akses dan luasnya area Parkir merupakan Fasilitas umum (Fasum) yang paling diinginkan pelancong. ” Di lokasi Taman bunga ini kita bisa istirahat sembari belanja sayuran segar dari petani lereng Gunung Lawu. Saya akui ide bapak Bupati Suprawoto moncer,” ungkap Kepala Disparbud Kabupaten Magetan.
Sebagai informasi, munculnya taman Refugia merupakan solusi mujarab mengatasi kemancetan yang kerap terjadi didepan Pasar Sayur Plaosan selama ini. Penumpukan kendaraan bongkar muat di jalan raya depan Pasar Sayur Plaosan kini beres setelah kendaraan parkir diarea Taman Refugia.