Home / Berita Update / Kesehatan

Jumat, 20 Desember 2019 - 16:27 WIB

RSDS Kenalkan Si Mendol.

Pegawai RSDS Magetan Menunjukan Aplikasi Si Mendol. ( Norik/Magetan Today)

Pegawai RSDS Magetan Menunjukan Aplikasi Si Mendol. ( Norik/Magetan Today)

Magetan Today
Jika kemarin pasien yang ingin berobat ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dokter Sayidiman Kabupaten Magetan harus antri lama, kini tidak lagi.

Aplikasi Sistem Mendaftar Online atau ” Si Mendol” resmi diluncurkan Rumah Sakit Dokter Sayidiman (RSDS) Kabupaten Magetan, untuk mempermudah layanan kepada masyarakat.

Melalui Si Mendol, pasien bisa memesan nomor antrian serta memilih layanan kesehatan di RSDS Magetan. ” Calon pasien akan mendapatkan Kode batang (Barcode), yang selanjutnya tinggal ditempel ketika hendak berobat esok harinya,” kata dr. Catur Widayat, Direktur RSUD dr, Sayidiman Kabupaten Magetan, (20/12).

Catur Widayat berharap, melalui Si Mendol masyarakat yang hendak berobat ke RSDS Magetan tidak lagi antri lama. ” Semoga terobosan kami, dapat mempermudah layanan kepada masyarakat yang hendak berobat,” ungkap Direktur RSDS Magetan.

Masyarakat dapat mengunduh aplikasi Si Mendol melalui Playstore, selanjutnya mengikuti tahapan untuk aktivasi melalui Handphone.

Selain itu, RSDS Magetan juga mengupgrade layanan antri pasien di loket untuk mendapatkan nomor. melalui Sistem Mendaftar Mandiri atau Si Meri, antrian di loket untuk mendapatkan nomor urut, kini hanya mitos.

Adanya Si Meri, pasien kini tinggal memasukan nomor rekam medis di mesin anjungan yang disediakan RSDS Magetan, selanjutnya memilih jaminan pembayaran baik BPJS atau Mandiri, jika telah dilalui semua akan keluar nomor antrian dari calon pasien.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Santri Terseret Arus, Korban Masih Dilacak

Berita Update

PKL Alun – Alun Bakal Nekat Buka?

Berita Update

Razia Gabungan Menyasar Anggota Gadungan.

Berita Update

Suprawoto Minta Amankan Perolehan Suara.

Berita Update

Rawan Bencana, BPBD Minta Warga Peka Alam Sekitar.

Berita Update

Dinkes Salurkan APD Ke Puskesmas dan RS Rujukan Covid-19.

Berita Update

Pemkab Magetan Terancam Krisis Pejabat Eselon II

Berita Update

Tunggakan Tersangka Korupsi DLH Dikebut.
error: