Home / Berita Update / Sport

Selasa, 10 Maret 2020 - 09:33 WIB

Persemag Ajukan Ijin Bupati, Gunakan Stadion Yosonegoro Untuk Kandang Liga 3.

Stadion Yosonegoro Kabupaten Magetan. ( Norik/Magetan Today)

Stadion Yosonegoro Kabupaten Magetan. ( Norik/Magetan Today)

Magetan Today
Persatuan Sepakbola Magetan (Persemag) siap berlaga di Liga 3 Jawa Timur pada Kick Off 6 Juni mendatang.

Seleksi skuat Persemag akan digelar selesai lebaran. ” Seleksi akan kami gelar selesai lebaran,” kata Suryono, Manajer Persemag, Selasa (10/3).

Untuk mengarungi Liga 3 Jatim tahun ini, Persemag akan menambah daya gedor dilini depan, serta penjaga mistar. ” 70 persen pemain tahun lalu kita pertahankan, namun kita akan tambah Lini depan dan belakang, khususnya kiper,” ujar Suryono kepada Magetan Today.

Disisi lain, Suryono akan meminta ijin Bupati Magetan, Suprawoto, untuk menggunakan Stadion Yosonegoro untuk markas Persemag. ” Kami akan minta ijin Bupati gunakan Stadion Yosonegoro ketika menjamu klub lain, ” ungkap Manajer Persemag.

Diketahui, Persemag pada Liga 3 Jatim sebelumnya, meladeni rivalnya di lapangan sepakbola angkasa Lanud Iswahjudi, Maospati.

Sebab, Stadion Yosonegoro dinilai tidak layak digunakan untuk gelaran Liga 3 Jawa Timur, sebelum di face off Pemkab Magetan Tahun 2019 kemarin.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Toko Bunga Axel Florist Buka Kios Digital.

Berita Update

Tamu Hotel Ditemukan Tewas.

Berita Update

Sempat Molor, Akhirnya BST Jatah Juli Dicairkan Dinsos.

Berita Update

Magetan Gagal Mempertahankan Adipura?

Berita Update

Laka Kerja Pekerja Proyek Pasar Baru

Berita Update

Uji Kompetensi Calon Sekda Ditunda.

Berita Update

Identitas Mayat Puncak Lawu Terkuak!

Berita Update

Proyek APBD Diduga Nabrak Perpres dan UU, Yudikatif Harus Lebih Jeli.
error: