Home / Berita Update / Kesehatan

Jumat, 3 Juli 2020 - 20:56 WIB

Lagi, Relawan Gugus Tugas Magetan Positif Covid-19.

Magetan Today
Dua relawan Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Corona Virus Disease (Covid-19) Kabupaten Magetan kembali terinveksi Covid-19.

Keduanya berinisial FYS (34) warga Kecamatan Karangrejo dan RSP (28) warga Kecamatan Magetan. FYS dan RSP diketahui kontak langsung dengan RZK (28) pasien positif Covid-19 warga Kecamatan Plaosan yang juga relawan GTPP Covid-19 Kabupaten Magetan.

Tertularnya dua relawan GTPP Covid-19 Kabupaten Magetan dibenarkan Juru bicara GTPP Covid-19 Kabupaten Magetan Saif Muchlissun. ” Dua relawan kami, FYS dan RSP kontak langsung dengan pasien covid-19 berinisial RZK warga Kecamatan Plaosan,” kata Saif Muchlissun, Jumat (3/7).

Selain dua relawan gugus tugas, ada 5 (lima) warga yang juga dinyatakan positif Covid-19 oleh Jubir GTPP Covid-19 hari ini, Jumat (3/7) diantaranya 4 warga Kecamatan Plaosan berinisial AHS (31), NZE (8), RA (29) dan KH ( 57) serta MHS (2) warga Kecamatan Takeran.

Dengan tambahan tujuh pasien malam ini, total Covid-19 di Kabupaten Magetan sebanyak 114 kasus. ” Hingga malam ini jumlah 114 kasus, dengan rincian 77 pasien sembuh, meninggal dunia 4 orang dan yang masih dirawat 33 pasien,” pungkas Saif Muchlissun.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Dipecah 3 Paket, Proyek Stadion Yosonegoro Jadi Atensi Kejaksaan.

Berita Update

Kesehatan 48 Ribu Rakyat Miskin Dijamin PemKab.

Berita Update

Begini Cara Lapor Bencana Lewat Aplikasi BPBD Magetan

Berita Update

Stasiun Barat Jadi Stasiun Magetan

Berita Update

Pilkades e-Voting, Pemkab Yakinkan Masyarakat Tidak Ada Kongkalikong.

Berita Update

Haul Gubernur Soerjo, Mengenang Gubernur Pertama Jawa Timur.

Berita Update

Bus Tabrak Rumah Warga.

Berita Update

Rampok Toko Mas Bawa Bom Rakitan dan Samurai, Pelaku Dihajar Massa
error: