Home / Berita Update

Jumat, 20 April 2018 - 16:11 WIB

Pesan Wakapolres dan Ketua Dewan Untuk Kartini Milenial

Kompol Asih Dwi Yuliati dan AKBP Muslimin,Kapolres Magetan

Kompol Asih Dwi Yuliati dan AKBP Muslimin,Kapolres Magetan

Magetan Today
Wakapolres Magetan, Kompol Asih Dwi Yuliati, menitip pesan kepada perempuan milenial di Hari Kartini. Dia mengatakan, perempuan yang lahir di era melenium harus dapat menyikapi arti emansipasi sesuai era zaman.

Wanita Indonesia khususnya di Kabupaten Magetan, harus dapat menjaga harkat dan martabat sebagai kaum hawa, serta mampu mengembangkan potensi diri sesuai dengan bidang masing-masing. ” Kembangkan potensi agar dapat mewujudkan emansipasi seperti yang diperjuangkan Raden Ajeng Kartini,” kata Kompol Asih Dwi Yuliati, Jumat (20/4).

Sumber Daya Manusia (SDM) bagi wanita Milenium sangat penting, agar dapat melahirkan generasi emas yang memiliki wawasan luas sebagai penerus bangsa.” Disisi lain, ibu yang memiliki wawasan luas, akan melahirkan wanita – wanita terbaik sebagai penerus bangsa,” ungkap Wakapolres Magetan.

Sebagai informasi, ada 53 Kartini di jajaran Polres Magetan. Sejumlah jabatan strategis dipegang oleh perempuan – perempuan berprestasi, mulai Wakapolres, Kapolsek hingga Kepala Unit (Kanit).

Karmini,Ketua DPRD Magetan.

Selain Kompol Asih Dwi Yuliati, sosok Kartini yang memiliki pengaruh kuat di Kabupaten Magetan adalah Ketua DPRD Kabupaten Magetan, Karmini. Ketua DPRD Magetan juga membagi pesan kepada wanita Indonesia khususnya di Kabupaten Magetan agar fokus pada bidang masing-masing.

” Fokuslah dimana pun kita berada, dikala bekerja, dikala menempuh pendidikan, hingga kita menjadi ibu untuk anak-anak kita serta pendamping suami kita, agar emansipasi sebagai wanita dapat terwujud dimanapun kita berada,” pungkas Karmini.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Ada Mayat Laki-Laki Dikebun Tebu

Berita Update

Peserta Lelang Jabatan Ketar-Ketir.

Berita Update

Bupati Tunjuk BS Jadi Kepala Dinas Pariwisata

Berita Update

Dewan Minta Pemkab Segera Cairkan BLT

Berita Update

Berkas Tiga Tersangka DLH Bakal Dilimpahkan.

Berita Update

HUT Ke-66 Lalu Lintas, Polres Magetan Vaksin Pemulung dan Tunawisma.

Berita Update

Joko dan Hariyanto Divonis 2 Tahun 3 Bulan, Aris 1 Tahun Penjara.

Berita Update

Anggaran Korona Rp 120 Miliar, Pemkab Minta Pendampingan Kejaksaan.
error: