Home / Berita Update / Pemerintahan-Politik

Kamis, 23 Januari 2020 - 17:51 WIB

16 PD Tradisional Menuju Pra-SNI.

Bupati Magetan, Suprawoto, Meresmikan Pasar Daerah ( PD) Takeran, ( Norik/Magetan Today)

Bupati Magetan, Suprawoto, Meresmikan Pasar Daerah ( PD) Takeran, ( Norik/Magetan Today)

Magetan Today
Bupati Suprawoto berusaha menaikan kelas 16 Pasar Daerah (PD) di Kabupaten Magetan menjadi Pra- Standar Nasional Indonesia (SNI).

Dimulai Tahun 2019, Pemerintah kabupaten (Pemkab) Magetan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), melakukan Face off 3 Pasar Tradisional yakni Pasar Plaosan, Pasar Takeran dan Pasar Los Kayu di area Pasar Sayur Magetan.

Sedangkan Tahun 2020, sebanyak 4 Pasar akan direhab oleh Disperindag Kabupaten Magetan dengan gelontoran dana APBD mencapai belasan miliar yakni, Pasar Baru, Pasar Panekan, Pasar Maospati dan Pasar Mangge di Kecamatan Barat.

Suprawoto berharap, kualitas barang dagangan dan pelayanan pedagang di pasar Tradisional mampu bersaing dengan toko modern yang kini telah menjamur.

” Sajikan kualitas barang yang bagus, termasuk pelayanan kepada pembeli, agar pasar Tradisional mampu bersaing dengan pelayanan di toko modern,” kata Bupati Magetan, (23/1).

Kebijakan moratorium perijinan toko modern waralaba sejak November 2018, diakui Suprawoto sebagai penyelamat keberadaan toko tradisional di Kabupaten Magetan.

” Moratorium ijin toko waralaba serta pembatasan jam operasional, sebagai upaya menjaga pasar Tradisional di Kabupaten Magetan,” jelas Bupati Magetan.

Terpisah, Kepala Disperindag Kabupaten Magetan, Sucipto, mengaku jika Pemkab Magetan terus berupaya memperbaiki kualitas pasar Tradisional di Kabupaten Magetan.

” Harapan bapak Bupati, tahun 2023 seluruh pasar daerah di Kabupaten Magetan berstatus Pra- SNI,” ujar Sucipto.

Sebagai informasi, Tahun Anggaran 2020 Pemkab Magetan merehab 4 Pasar Tradisional di Kabupaten Magetan diantaranya Pasar Baru disiapi Pagu Anggaran Rp 6 Miliar, Pasar Panekan Pagu Anggaran Rp 950 juta, Pasar Maospati Pagu Anggaran Rp 550 Juta dan Pasar Mangge Pagu Anggaran Rp 1 Miliar.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Mayat Purwati Ditemukan

Berita Update

Twinroad Maospati- Sukomoro Ambles!

Berita Update

Bupati Sidak Proyek Pasar Agrobis

Berita Update

Dinas PUPR Rehabilitasi 3Km Trotoar Ramah Anak.

Berita Update

Tidak Ada Halal-Bihalal Di Pendopo.

Berita Update

Hiasan Jembatan Gandong Kini Hanya Cat Warna-Warni.

Berita Update

Hanya Modal e-KTP, UKM Langsung Dapat IUMK.

Berita Update

THL Kantor OPD Dapat THR?
error: