Home / Pemerintahan-Politik / Peristiwa

Selasa, 15 Mei 2018 - 15:30 WIB

Bupati Siapkan Operasi Pasar.

Bupati Sumantri Sidak Pasar Sayur Magetan.

Bupati Sumantri Sidak Pasar Sayur Magetan.

Magetan Today
Bupati Magetan, Sumantri, bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Magetan, melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak) bahan pangan disejumlah pasar tradisional di Kabupaten Magetan, Selasa (15/5).

Sidak Bupati Sumantri bersama Forkopimda terkait kebiasaaan meroketnya harga bahan pangan jelang Ramadan.” Tidak ada yang naik, harga pangan normal semua di Kabupaten Magetan,” kata Sumantri, Selasa (15/5).

Selain memantau harga sembako, Bupati juga komunikasi harga daging ayam dan daging sapi dengan sejumlah pedagang. Hasilnya, harga daging juga relatif stabil. ” Daging sapi dan ayam aman,” jelas Sumantri kepada wartawan.

Disejumlah pasar tradisional di Kabupaten Magetan, harga daging relatif stabil. Harga daging sapi Rp 107.538/Kg, harga daging ayam kampung Rp 58.485/Kg dan daging ayam broiler Rp 34.740/Kg.

Sumantri berjanji akan menggelar operasi pasar jika harga bahan pangan di Kabupaten meroket jelang lebaran mendatang.” Harga pangan naik, langsung kita gelar operasi pasar,” tegasnya.

Wabup Magetan,Samsi Didampingi Kepala OPD Sidak Pasar Maospati. ( Ist/MT).

Sebagai informasi, sidak bahan pangan Pemkab Magetan dibagi dua tim. Tim satu dipimpin Bupati Magetan, Sumantri sedangkan tim dua dipimpin Wakil Bupati Magetan, Samsi.

Sejumlah pasar tradisional disasar Tim Sidak Pemkab Magetan, yakni Pasar Sayur Kecamatan Magetan, Pasar Gorang- Gareng Kecamatan Kawedanan, Pasar Maospati Kecamatan Maospati dan Pasar Plaosan Kecamatan Plaosan. Selain pasar tradisional, rombongan Bupati Sumantri juga melakukan Sidak toko sembako Di Jalan Yudistira, Kota Magetan.

Share :

Baca Juga

Pemerintahan-Politik

Belanja Hewan Kurban Disiapi Rp 114 Juta.

Kesehatan

RSDS Kenalkan Si Mendol.

Peristiwa

TMMD TNI Ke 104 Magetan, Membangkitkan Asa Warga Di Perbatasan.

Pemerintahan-Politik

Ribuan Warga Magetan Tinggal Di Rumah Tidak Layak.

Kesehatan

Kesehatan Peliput Pendopo Diawasi.

Hukum & Kriminal

Geger Mayat Didalam Sumur Tua.

Pemerintahan-Politik

1 Juni, 16 Jabatan Kepala Dinas Kosong.

Pemerintahan-Politik

Pekerja Wajib Dapat THR.
error: