Home / Berita Update / Pariwisata

Minggu, 22 April 2018 - 11:28 WIB

Polisi Selidiki Kelayakan Bus Maut

AKBP Muslimin,Kapolres Magetan.

AKBP Muslimin,Kapolres Magetan.

Magetan Today
Kondisi bus Nopol AE 7059 M, yang terlibat laka tunggal di jalan raya Ngerong- Sarangan, masuk dusun Turen, Desa Dadi, Kecamatan Plaosan, hingga mengakibatkan 3 penumpang tewas, masih diselidiki oleh Polres Magetan.

Kapolres Magetan, AKBP Muslimin, mengaku akan menerjunkan penyidik, untuk melihat kondisi bus nahas tersebut. ” Kita akan selidiki kondisi bus tersebut masih layak jalan apa tidak,” kata Muslimin, Minggu ( 22/4).

Dijelaskan Kapolres, kecelakaan yang terjadi di tanjakan Ngerong merupakan laka tunggal. Bus yang hendak ke obyek wisata Telaga Sarangan tersebut terperosok ke jurang setelah tidak kuat di jalur menanjak.” Ini laka tunggal ya, bus tidak kuat naik kemudian terperosok ke bawah,” ungkak AKBP Muslimin.

Kapolres memastikan telah mengamankan pengemudi bus nahas tersebut. ” Pengemudi telah kita amankan,” pungksnya.

Diberitakan, Bus rombongan warga Desa Sidolaju, Kecamatan Widodaren terperosok ke jurang dan terbalik. Tiga penumpang tewas, tiga luka ringan dan 22 penumpang selamat.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Habiskan Ratusan Juta, Kios Kebun Refugia Tidak Berfungsi Maksimal.

Berita Update

Perusahaan Wajib Bayar THR Buruh.

Berita Update

ASN Disiapi Rp 36,5 Miliar, GTT-PTT Puasa THR.

Berita Update

Rifky dan Fanesa Jawarai Bagus Dyah Magetan 2019

Berita Update

Proyek Embung Ringin Agung Disiapi Rp 2 Miliar.

Berita Update

60% Pejabat Pemkab Belum Lapor Kekayaan Ke KPK.

Berita Update

BKD : CASN Jangan Percaya Calo

Berita Update

Direstui Kejari, Pemkab Pastikan Face Off Vertical Garden.
error: