Home / Berita Update / Pemerintahan-Politik

Kamis, 9 Mei 2019 - 18:14 WIB

2 KPPS Gugur, Ketua Dewan Ungkapkan Rasa Belasungkawa

Karmini, Ketua DPRD Magetan Memberikan Keterangan Kepada Wartawan. ( Norik/Magetan Today)

Karmini, Ketua DPRD Magetan Memberikan Keterangan Kepada Wartawan. ( Norik/Magetan Today)

Magetan Today
Rasa bela sungkawa diungkapkan jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Magetan, atas kematian anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Magetan.

Menurut Dewan, KPPS yang gugur dalam bertugas sebagai penyelanggara Pemilihan Umum (Pemilu) layak menyandang Pahlawan Demokrasi.” Atas nama pribadi serta Lembaga, kami mengucapkan rasa bela sungkawa atas gugurnya anggota KPPS di Kabupaten Magetan,” kata Karmini, Ketua DPRD Magetan, Kamis (9/5).

Karmini berharap, gugurnya Isran dan Radi Boniran, menjadi cambuk seluruh rakyat Indonesia, khususnya warga Kabupaten Magetan, untuk semakin erat menjaga persatuan dan Kesatuan antar sesama.” Bapak Isran dan Bapak Radi Boniran telah gugur paska menyelesaikan tugasnya sebagai KPPS, mari kita hargai pengorbanan mereka, dengan terus menjaga persatuan dan Kesatuan sesama anak bangsa,” ajak Ketua DPRD Magetan.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Magetan, mengajak seluruh rakyat Kabupaten Magetan meningkatkan “ukhuwah islamiyah”, guna menciptakan Kabupaten Magetan yang aman, tentram serta kondusif. ” Pemilu telah selesai, sambil menunggu keputusan KPU, mari kita tingkatkan ukhuwah islamiyah kita sesama warga Kabupaten Magetan.,” ujar Karmini.

Secara khusus, Ketua Dewan memberikan apresiasi kepada Penyelenggara Pemilu di Kabupaten Magetan, baik Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu) serta Personil pengamanan TNI dan Polri. ” Alhamdulilah Magetan aman, mulai tahapan Kampanye, Pencoblosan, Penghitungan suara tingkat TPS, PPK hingga KPUD. Semua ini buah dari Koordinasi yang baik antara Penyelenggara Pemilu, Pengamanan Pemilu, PemKab Magetan serta seluruh Rakyat Kabupaten Magetan,” pungkas Karmini.

Share :

Baca Juga

Berita Update

Amankan Ibadah Jumat Agung, Polres Magetan Sterilisasi Gereja

Berita Update

Mobil Oleng, Sopir Nissan Akui Pindahkan Tas.

Berita Update

Rumah Sakit Baru Bukan Isapan Jempol.

Berita Update

Sarangan Dibedah Total Legislator

Berita Update

Penutupan Obyek Wisata dan Karaoke Diperpanjang

Berita Update

Plaosan – Poncol Zona Merah Tanah Longsor, Dewan Minta Pemkab Beri Perhatian Khusus.

Berita Update

Amanah Perbup 32/2020, Petugas Berhak Sita KTP Pelanggar Protokol Kesehatan.

Berita Update

Baru Dilantik, Dewan Sudah Terima Gaji Rp 24 Juta
error: